Tampilkan postingan dengan label Trik SEO. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Trik SEO. Tampilkan semua postingan

Submit Sitemap Blog Ke Google Webmaster Tool

Posted by Rico Desrianto 3 Komentar
 Sitemap Google
Cara Indeks Artikel dan Submit Sitemap Blog Ke Google Webmaster Tool
Nah pada artikel sebelumnya tentang cara Mendaftarkan URL BLog di Google, dijelaskan bahwa untuk lebih mengoptimisasi SEO blog anda adalah dengan melakukan Submit Sitemap atau dengan kata lain mengindeks artikel-artikel yang telah kita buat.

Sitemap yang di gunakan pada blogspot biasanya menggunakan alamat URL Feed, dan untuk mendaftarkannya dapat dilakukan pada layanan google sitemap yang ada di google webmaster tools.
Kali ini MkZHackers akan memberikan Trik dalam melakukan Submit URL Feed blog yang lebih SEO Friendly. Bagaimana Caranya? Langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini :
  • Buka Halaman Google Webmaster Tool
  • Masukkan username dan password akun Google anda. Biasanya Anda akan langsung masuk ke Halaman Webmaster Tool Jika sudah login pada Blogger
  • Nantinya semua blog anda yang terdaftar pada blogger.com sudah akan langsung ditampilkan. Jika ada blog yang belum terdaftar karena berada di luar platform blogger.com, Tambahkan dengan mengklik ADD SITE
    Sumbit Sitemap
  • Disini saya menganggap bahwa Blog anda telah terdaftar di google webmaster. Silahkan manage Blog anda dengan mengklik blog anda
  • Untuk Submit Sitemap URL RSS Feed Blog anda masuklah pada menu Optimization
  • Pilih Sitemaps
  • Nah, lihatlah gambar berikut ini :
    Sumbit Sitemap

    Sangat jelas terlihat bahwa ada perbedaan dari semua URL RSS diatas. Biasanya URL RSS standar adalah /feeds/posts/default. Namun disini, saya merekomendasikan untuk lebih memilih URL RSS /sitemap.xml. karena sitemap.xml lebih banyak mengindeks Web Page/ Halaman-halaman di blog kita. Silahkan Lanjutkan untuk memasukkan URL RSS Tersebut
  • Untuk memasukkan URL RSS, Klik ADD/TEST SITEMAP dan masukkan URL RSSnya
  • Pilihlah dari beberapa URL RSS berikut :
         /atom.xml
         /rss.xml
         /feeds/posts/default
         /feeds/posts/default?max-results=9999&alt=json-in-script&callback=loadtoc
         /sitemap.xml

    Ingat! saya lebih merekomendasikan /sitemap.xml yang banyak mengindeks Halaman-halaman blog kita.
  • Sering seringlah melakukan resubmit dari URL RSS tersebut untuk lebih mengoptimisasi SEO Blog anda

Saat ini semua Web Pages /Halaman-halaman di blog anda telah terindeks di Google. Semakin banyak artikel-artikel yang anda buat, semakin banyak pula yang terindeks di google jadi lebih meningkatkan traffic / peluang blog anda dikunjungi.
Sekian Trik sederhana dalam mengoptimisasi SEO Offpage blog kita dengan melakukan Submit Sitemap Blog Ke Goole Webmaster Tool.
Semoga Bermanfaat

Baca Selengkapnya ....

Mendaftarkan URL Blog Di Google Search Engine

Posted by Rico Desrianto 1 Komentar
Google Add URL
Inilah Hal yang Paling Penting! Daftarkanlah URL Blog Anda Di Google Search Engine.
Nah setelah anda Menulis Artikel Yang Menarik dan Berkualitas serta SEO Friendly, kini daftarkan URL blog anda di search Engine Google. Hal ini sangat penting dan sangat mudah dilakukan dalam Optimasi SEO Offpage Blog anda.

Mengapa kita harus mendaftarkan URL kita di Google? Yaa, sangat jelas bahwa saat ini google merupakan Mesin Pencari yang paling diminati. Lakukan pendaftaran URL blog anda Secepatnya ke Google, agar URL anda cepat terindeks sehingga dapat meningkatkan Traffic Blog anda. Jadi langsung saja ikuti langkah mudah ini untuk mendaftarkan URL blog anda di Google Search Engine :
  • Silahkan Menuju Link Google Add URL
  • Setelah Terbuka, akan terlihat gambar seperti dibawah Ini :
    google add url
  • Masukkan URL Blog anda di Kotak URL
  • Masukkan Captcha dan Klik Submit Request
  • Akan muncul tulisan "Your request has been received and will be processed shortly." yang artinya permintaan pendaftaran URL blog anda telah diterima dan akan diproses secepatnya.
Oke, Sekarang blog anda sudah terdaftar di search engine google, Selanjutnya anda tinggal mendaftarkan artikel-artikel anda dengan melakukan Optimasi SEO lewat Google Webmaster Tool yang akan dibahas pada artikel MkzHacker selanjutnya.
Sekian cara mudah Daftarkan URL Blog Anda Di Google Search Engine.
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Menggunakan Meta Description (Deskripsi Penelusuran) Pada Postingan

Posted by Rico Desrianto 9 Komentar
Meta Description Seo
Cara Menggunakan Meta Description (Deskripsi Penelusuran) Pada Postingan blog.
Berdasarkan artikel sebelumnya tentang cara Menulis Artikel Yang Menarik dan Berkualitas serta Standar SEO, bahwa salah satu faktor penentunya adalah Meta Description (Deskripsi Penelusuran). Meta Description atau Deskripsi Penelusuran sangatlah penting dalam pengoptimisasian SEO Onpage Blog kita.

Apa Itu Meta Description (Deskripsi Penelusuran)?
Untuk Lebih Jelasnya Lihat gambar salah satu artikel MkZHacker di google dibawah ini :

Deskripsi Penelusuran Google

Yang kotak berwarna merah tersebut yang disebut dengan Meta Description / Deskripsi Penelusuran. Kata-kata tersebut dapat kita edit untuk di tampilkan di halaman google.
Bagaimana Caranya?

Langsung saja ikuti langkah-langkah dalam pemasangan Meta Description :
  1. Buka Blog Anda
  2. Pilih Setelan (Menu Paling Bawah)
  3. Klik Prefesensi Penelusuran
  4. Klik Edit pada Tag Meta Deskripsi, maka akan muncul seperti gambar berikut :
    Meta Description
  5. Aktifkan Meta Description / Deskripsi Penelusuran dengan Memilih YA
  6. Klik Simpan Perubahan
Setelah melakukan langkah-langkah diatas, Silahkan Masuk ke halaman Entri Baru. Lihat pada bagian Setelan entri di bagian kanan, akan muncul sebuah menu baru yaitu Deskripsi Penelusuran
Deskripsi Penelusuran
Nah, saat anda akan membuat postingan, silahkan mengoptimalkan SEO onpage blog anda dengan membuat deskripsi dari postingan yang anda buat yang akan ditampilkan di Halam Penelusuran Google.

Bagaimana Cara Mengoptimalkan Meta Description?
  1. Meta description hendaknya berisi kalimat, bukan sekedar frase atau keyword tanpa bisa dipahami maknanya oleh pengunjung. Meta description adalah yang ditampilkan sebagai snippet deskripsi di bawah judul konten. Gunakan kalimat jelas dan upayakan dapat membuat pengunjung untuk melakukan klik. Meta description merupakan SEO Onpage yang menjadi alat ampuh untuk meningkatkan traffic blog jika digunakan dengan benar.
  2. Memperhatikan keyword yang digunakan sangat penting, namun sebaiknya jangan membanjiri deskripsi dengan keyword saja, karena membingungkan pengunjung dan justru bisa dianggap sebagai spam oleh Google. Jangan membuat deskripsi yang sengaja dibuat dengan menggunakan tag: page title - blog name - page title, yang menghasilkan judul blog - nama blog - judul blog, ini justru dapat merugikan blog karena tidak deskriptif, berisi pengulangan-pengulangan tidak penting, dan tentunya bisa menjadi spam!
  3. Jumlah karakter yang ditampilkan di search snippet kini semakin berkurang, dulu karakter deskripsi bisa mencapai 160 karakter. Tapi kini cuma di bawah jumlah itu. Bahkan untuk berjaga-jaga, sebaiknya deskripsi memiliki karakter tidak lebih dari 140 karakter (mengingat kini snippet tanggal juga ditampilkan).

Sekian Trik sederhana Optimisasi SEO Onpage dengan melakukan penggunaan Meta Description (Deskripsi Penelusuran) Pada Postingan
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Membuat Tombol Like Facebook, Share Twitter dan Google Plus di Bawah Judul Postingan

Posted by Rico Desrianto 36 Komentar
Cara Membuat Tombol Like Facebook,Share Twitter dan Google Plus (G+) di Bawah Judul Postingan atau diawal setiap postingan/ artikel.
Setelah tahu cara memasang Breadcrumbs dan cara menggunakan Tautan Permanen Khusus, kali ini kita agak kebawahnya sedikit, yaitu membuat Tombol Share Facebook, Twitter dan Google Plus (G+). Ini kisa bisa pasang di bawah Judul Postingan ataupun di akhir judul postingan. Namun Kenapa saya memasukkan hal ini ke dalam kategoti Trik SEO dan Optimisasi SEO Onpage? Jelas karena ini dapat membantu penyebaran link artikel kita ke 3 jejaring sosial yang terbesar. Sebenarnya membuat Like Facebook, Share Twitter dan Google Plus (G+) button lebih dikategorikan dalam SEO Optimisasi OFFpage karena lebih pada menyebarkan link artikel kita. Namun karena kita mengedit blog kita maka saya masukkan dalam kategori Onpage saja.

Kali ini kita akan fokuskan memasang Tombol Like Facebook, Share Twitter dan Google Plus di Bawah Judul Postingan. Karena biasanya padah akhir postingan / bagian bawah banyak tombol serupa yang sama yang telah disediakan blogger, jadi kita mengoptimisasikannya dengan menaruh dibagian atas postingan (seperti pada blog MkZHackers ini.

Oke, langsung saja ikuti langkah-langkah dalam memasang Tombol Share Facebook, Twitter dan Google Plus di Bawah Judul Postingan / Artikel kita (di Awal Artikel) untuk mendongkrak traffic blog kita:
  • Silahkan masuk ke blog anda
  • Klik Template
  • untuk menjaga-jaga terjadinya kesalahan klik Cadangkan/Pulihkan, lalu masuk ke Edit HTML
  • Centang Expand Template Widget
  • Carilah kode berikut :

    biasanya akan ada banyak yang didapat, pilih yang pertama saja
  • Letakkan Kode berikut ini diatas kode <data:post.body/>

  • Simpan Template anda dan Lihat hasilnya. Hasil akan terlihat seperti dibawah Judul Posstingan Artikel ini


Setelah anda melakukan langkah-langkah diatas, silahkan buka salah satu postingan atau artikel anda, maka anda akan melihat Tombol Like Facebook, Share Twitter dan Google Plus yang terletak di Bawah Judul Postingan.
Sekian trik sederhana Optimisasi SEO Onpage untuk lebih meningkatkan trafik blog kita. Semoga bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Membuat Breadcrumbs / Menu Navigasi Pada Postingan Blog

Posted by Rico Desrianto 0 Komentar
Cara Membuat Breadcrumbs / Menu Navigasi Pada Postingan Blog.
Trik SEO Optimisasi Onpage blog berikutnya akan dibahas tentang Pembuatan breadcrumbs atau yang biasa disebut menu navigasi dan bagaimana caranya agar bisa terindeks langsung oleh om google. Breadcrumbs (Menu Navigasiatau) "remah roti" adalah istilah yang sering digunakan oleh orang barat untuk hal-hal yang membantu mereka menelusuri posisi mereka dari suatu titik awal. Breadcrumbs juga dapat memberitahu dimana posisi artikel yang sedang kita baca sekarang.

Talah dikatakan sebelumnya dalam postingan Melakukan Optimisasi SEO Onpage Pada Blog,pelaku SEO banyak meyakini bahwa teknik breadcrumbs ini membantu googlebot untuk lebih cepat mengenali struktur dari blog, karena halaman-halaman yang berada pada hirarki atas akan mendapat lebih banyak aliran poin dibandingkan halaman-halaman yang lebih di bawah hirarki.

Langsung saja ikuti langkah-langkah berikut untuk Cara Membuat Breadcrumbs / Menu Navigasi Pada Postingan Blog :
  • Silahkan Masuk ke akun blogger Anda
  • Pilih menu TEMPLATE
  • Untuk menjaga-jaga terjadinya kesalahan, simpan dulu Full Template anda dengan mengklik tombol Cadangkan/Pulihkan
  • Selanjutnya Klik tombol EDIT HTML
  • Centang Expand Widget Template
  • Cari kode ]]></b:skin
  • Letakkan kode di bawah ini tepat di atas kode ]]></b:skin> tadi

    .breadcrumbs{
    padding:5px 5px 5px 0;
    margin:0;font-size:95%;
    line-height:1.4em;
    border-bottom:3px double #aaaaaa;
    }

  • Selanjutnya, cari kode seperti di bawah ini :

    <div class='post hentry uncustomized-post-template'>

  • Letakkan kode berikut ini tepat dibawah kode diatas :

    <b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'>
    <b:else/>
    <b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>
    <div class='breadcrumbs'>
    Browse &#187; <a expr:href='data:blog.homepageUrl'>Home</a> &#187;
    <b:if cond='data:post.labels'><b:loop values='data:post.labels' var='label'>
    <a expr:href='data:label.url' rel='tag'><data:label.name/></a>
    <b:if cond='data:label.isLast != &quot;true&quot;'> , </b:if>
    </b:loop>
    </b:if> &#187; <data:post.title/>
    </div>
    </b:if>
    </b:if>

  • Simpan Perubahan dan lihat hasilnya. Contoh hasil Breadcrumbs / Menu Navigasi seperti ini :

Setelah anda melakukan langkah-langkah diatas, Breadcrumbs / Menu Navigasi akan terlihat di setiap halaman artikel-artikel yang anda buat.
Sekian trik SEO optimisasi Onpage dalam Membuat Breadcrumbs / Menu Navigasi Pada Postingan Blog.
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Membuat Tautan Permanen / Permanen Link (Permalink) Postingan Blog

Posted by Rico Desrianto 5 Komentar
Cara membuat Tautan Permanen / Permalink Postingan Blog.
Kali ini akan diberikan salah satu Trik SEO dalam membuat postingan. Lebih tepatnya dalam menentukan tautan permanen yang akan kita pakai pada sebuah artikel. Trik ini juga penting dalam peningkatan SEO blog kita.

Apa itu Tautan Permanen / Pemanent Link (Pemalink)?
Tautan permanen atau permanent link (permalink) adalah sebuah URL atau tautan yang menuju pada halaman posting tertentu. Tautan permanen suatu posting atau artikel dapat dilihat pada kolom web address sebuah browser. Permalink sanagat berguna dalam penentuan kata kunci dari artikel yang akan kita buat.

Tautan permanen ini memuat unsur judul dari postingan yang bersangkutan serta URL blog, tahun, dan bulan terbit postingan. Dahulu, judul posting dalam tautan permanen akan terbentuk secara otomatis dan dibatasi hanya sampai sekitar kurang lebih 40 karakter. Sehingga bila ada artikel yang judulnya cukup panjang maka judul posting dalam permalink akan terpotong. Jelas Hal ini berakibat kurang baik terhadap SEO.

Namun sekarang, kita dapat mengatur atau mengubahsesuaikan tautan permanen (custom permalink) pada tampilan antarmuka Blogger yang baru.

Contoh Permalink :
Pada Postingan Pasang Alexa Toolbar Untuk Merampingkan Alexa Rank Dengan Cepat
Tautan Permanen / Permalinknya adalah http://mkzhackers.blogspot.com/2012/11/merampingkan-alexa-rank-dengan-cepat.html

Apa yang beda dari Judul postingan dan Permalink diatas?
Nah, sekarang MkZHackers akan membagikan 2 cara dalam membuat Tautan Permanen / Permanent Link (Permalink) yang baik dan benar

1. Membuat Tautan Permanen Otomatis Lewat Judul Postingan
Misalnya kita inging membuat Postingan dengan
Judul : Cara Membuat Tautan Permanen Permalink Postingan Blog dan
Tautan Permanennya : http://mkzhackers.blogspot.com/2012/11/membuat-tautan-permanen-permalink.html
Maka langkah-langkah untuk membuatnya adalah sebagai berikut :
  • Masuk Ke Entri Baru
  • Buatlah Judul Postingan sesuai dengan pemalink yang kita inginkan. contohnya seperti pada gambar dibawah :
  • Maka Jika Kita klik Tautan Permanen di bagian kanan Postingan dan kita memlih "Tautan Permanen Otomatis" maka akan muncul seperti yang kita inginkan :
  • Publikasikan Artikel
  • Setelah itu Klik Edit pada entri Tersebut
  • Nah, barulah disini kita mengganti Judul Artikel yang kita inginkan (Cara Membuat Tautan Permanen Permalink Postingan Blog) yang berbeda dengan Tautan Permanen / Permanent Link (Permalink). setelah diganti klik lagi Publikasikan.
Apa Kekurangan membuat Tautan Permanen / Permanent Link (Permalink) dengan cara ini? Cobalah untuk membuat Permalink Membuat Tautan Permanen Permalink Postingan Jika kita memasukkan judul entri "membuat tautan permanen permalink postingan" :
Maka Jika Kita klik Tautan Permanen di bagian kanan Postingan dan kita memlih "Tautan Permanen Otomatis" muncul tautan yang tidak seperti diinginkan :
Kenapa bisa seperti ini? Karena jumlah katanya melebihi 40, jadi kata "postingan tidak dimasukkan. Jadi, bagaimana cara mengatasi hal tersebut? Silahkan lanjut baca cara No.2

2. Membuat Tautan Permanen Khusus
Langsung saja, untuk mengatasi hal tersebut kita bisa mengunakan fitur baru Blogger yaitu "Tautan Permanen Khusus". Disini kita dapat langsung menentukan Permalink dan Judul Artikelnya sekaligus. Langkah-langkahnya sebagai berikut :
    Klik Tautan Permanen dan Pilih "Tautan Permanen Khusus"
  • Masukkan tautan permanen "membuat-tautan-permanen-permalink-postingan" pada kolom
  • Setelah itu langsung masukkan Judul Artikel yang kita inginkan

Saya sarankan untuk menggunakan kata kunci sebanyak mungkin dalam menggunakan "Tautan Permanen Khusus" ini untuk meningkatkan kata kunci SEO blog anda. (seperti permalink entri ini)

Sekian Trik SEO mudah untuk Cara Membuat Tautan Permanen / Permanen Link (Permalink) Postingan Blog.
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Memasang Alexa Toolbar Untuk Merampingkan Alexa Rank Dengan Cepat

Posted by Rico Desrianto 7 Komentar
Awalilah SEO dengan Memasang Alexa Toolbar untuk Merampingkan Ranking Alexa (Alexa Rank) blog Anda.
Inilah Awal yang sangat baik untuk memulai perjalanan SEO anda. Setelah tahu pengertian dari SEO dan cara memulainya, Kali ini MkZHackers akan memberikan trik mudah SEO yang sangat bermanfaat untuk merampingkan Alexa Rank dengan cara memasang Toolbar Alexa yang telah disediakan Alexa sendiri.

Sebelumnya bagi sobat MkzHackers yang belum mengetahui perjalanan blog ini. Dulu blog MkZHackers pernah menembus Alexa Rank dibawah 1 juta, namun karena selalu berganti tema blog, penghapusan enti-entri Tips-Trik blog MkZHackers yang lebih dari 500 serta tidak diupdatenya blog ini selama kurang lebih 2 tahun, Alexa Rank blog MkZHackers turun drastis. Dan saat ini akan dicoba untuk menaikkannya kembali dengan trik-trik SEO yang akan dibagikan.

Apa Itu Alexa Toolbar
Perlu kita ketahui bahwa perhitungan Alexa Rank itu masih didasarkan pada Alexa Toolbar yang dipakai pada browser internet di seluruh dunia. Alexa mengandalkan input data dari semua toolbarnya untuk menghitung pageview dan pengunjung unik suatu blog. Jadi untuk merampingkan alexa rank blog anda dengan cepat cukup dengan menggunakan toolbar alexa pada browser internet anda.Jadi saya sangat menyarankan anda untuk memasang Toolbar Alexa pada browser anda. Tidak ada salahnya juga kan memasang Alexa Toolbar?


Langsung saja ikuti langkah-langkah SEO berikut dalam memasang Alexa Toolbar :

Untuk Browser Mozilla Firefox
  1. Buka halaman Alexa Toolbar dan klik tombol Install Alexa Toolbar
  2. Lalu akan terbuka halaman User License Agreement. Klik Accept dan Install
  3. Firefox akan melakukan konfirmasi, klik Allow
  4. Tunggu proses download selesai, akan muncul jendela baru seperti gammbar dibawah. Tunggu Coutdownnya dan klik Install
  5. Setelah selesai penginstalan, Restart Browser Firefox anda untuk dapat menggunakan Extension Alexa ini
  6. Setelah restart akan ada laman The Alexa Toolbar for Firefox - Demographic Information, Klik saja tombol No Thanks
  7. Akan terbuka halaman yang berisikan ucapan selamat : Alexa Toolbar - Installation Successful! The Alexa toolbar is now installed in your browser and should look like this:
  8. Jika muncul pemberitahuan seperti di bawah ini, Klik saja OK.

Untuk Browser Google Chrome
  1. Buka halaman Alexa Toolbar dan klik tombol Install Alexa Toolbar
  2. Klik tombol "Install Alexa Extension"
  3. Klik tombol "Add to Chrome" lalu Klik "Add"
  4. Tunggu hingga proses download selesai, dan akan muncul halaman baru yang memberitahu bahwa Extension Alexa telah terpasang di Google Chrome anda
  5. Klik "Accept and Enable"
  6. Nantinya Alexa Toolbar akan muncul pada browser saudara Google Chrome Anda di bagian kanan atas.

Saat ini Alexa toolbar sudah terinstall pada browser anda. Akseslah blog anda setiap hari untuk merampingkan alexa rank blog anda dengan cepat.
Sekian trik mudah SEO memasang Extension Alexa Toolbar untuk Merampingkan Alexa Rank blog kita dengan cepat.
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....

Apa Itu SEO? dan Bagaimana Cara Memulainya?

Posted by Rico Desrianto 12 Komentar
apa itu seo
Apa Itu SEO? | Apa sebearnya SEO itu? | Pentingkah SEO Untuk Sebuah Situs? | Bagaimana Cara Memulai SEO? | Apa itu SEO Onpage? | Apa pula SEO Offpage? | Apa Tujuan Utama SEO?
Hai..! setelah sekian lama hilang dari peredaran blogger, saat ini blog MKZHackers yang sudah berkali-kali mengganti kata kunci hadir kembali dengan kata kunci Tips dan Trik SEO Traffic Blog. Kenapa memilih kata kunci ini? nanti juga anda akan tahu sendiri :D. Sebisa mungkin MKZHackers akan memberikan lebih banyak Trik daripada Tips. Jadi, untuk postingan yang pertama dalam blog ini, langsung saja baca hal yang paling awal dalam pembelajaran SEO. Kita juga akan menjawab semua pertanyaan tentang SEO diatas.

Apa sih sebenarnya SEO itu? Apa Pengertian SEO?


SEO atau yang lengkapnya disebut Search Engine Optimize atau dalam bahasa indonesianya disebut Optimasi Mesin Pencari adalah segala upaya, teknik dan proses yang kita lakukan agar situs/blog kita disukai mesin pencari atau dalam kata lainnya berada di peringkat teratas halaman hasil pencarian mesin pencari ( SERP = Search Engine Results Page )


Pentingkah SEO untuk sebuah situs? Apa sih tujuan utama SEO?


Sebenarnya situs yang menjual suatu produk sangat penting untuk melakukan SEO sebab Tujuan utama SEO ialah memposisikan suatu alamat situs web pada posisi teratas di mesin pencari (atau kurang lebih pada halaman pertama) hasil pencarian berdasarkan subyek tertentu. Secara logis, alamat situs yang menempati posisi teratas hasil pencarian tetntunya memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pengunjung atau dengan kata lain produk di situs tersebuat memiliki peluang untuk terjual. hahaha..


Bagaimana Melakukan Proses Awal SEO?

Ada 3 saran yang bisa anda lakukan untuk memulai tahap awal dan umum belajar SEO
1. Bagaimana Memulai Blog dengan Benar?
Lakukanlah hal-hal SEO berikut ini untuk awal dari memulai blog :
  • Blog apa yang akan Anda buat? Pilihlah Tema Blog Yang Dikuasai dan tentunya sama dengan hobby anda
  • Bagaimana memilih kata kunci yang baik? Lakukan Riset Kata Kunci!
  • Bagaimana memilih Nama Blog anda? ya terserah anda, tapi saya sarankan buatlah nama blog yang sesuai dengan isinya

2. Lakukanlah Onpage Optimization (Optimasi Onpage)

Apa yang harus anda lakukan dalam tahap ini? sesuai namanya, Onpage berarti bagaimana upaya, teknik atau proses kita untuk melakukan SEO blog kita dari dalam blog. berikut yang bisa kita lakukan :
  • Pilihlah keyword yang cerdik, termasuk penggunaannya dalam frase.
  • Gunakan keyword yang diincar pada Title.
  • Sebisanya gunakan symbol “|” pada Title.
  • Penggunan Header Tag.
  • Rapatkan keyword yang cukup pada content, dan bukan keyword spamming.
  • Tempatkan keyword pada awal dan akhir webpage.
  • Gunakan Alt Tag yang tepat pada image.
  • Gunakan struktur template blog yang seo friendly.
  • Gunakan title tag, meta tag, dan heading tag untuk mengatur cara mesin pencari melihat blog anda.
  • Gunakan sitemap (peta situs), Google Webmaster Tools, Google Analytics, serta feedburner.
  • dan Masih banyak lagi trik SEO yang akan dibagikan di Blog MkZHackers ini

3. Lakukanlah Offpage Optimization (Optimasi Offpage)

Kebalikan dari Onpage, Offpage berarti bagaimana melakukan SEO blog dari luar blog. Berikut yang bisa kita lakukan :
  • Carilah banyak backlink agar blog anda terlihat berotoritas
  • Sebarlah link Blog anda lewat apa saja. Mis : mendaftar di Google, Yahoo, Semua Situs Jejaring sosial, atau langsung memberitahu teman anda tentang blog anda.
  • dan Masih banyak lagi trik SEO yang akan dibagikan di Blog MkZHackers ini


Demikianlah ketiga tahap yang bisa membantu kita dalam pengetahuan Awal SEO kita. Namun kita juga harus terus melihat dan menyesuaikan diri dengan perubahan algoritma (sistem penilaian) robot mesin pencari seperti Google. Jadi, dalam postingan-postingan selanjutnya akan lebih diberikan tentang tips-trik SEO dalam melakukan hal-hal yang sudah dijelaskan diatas.

Sekian tentang pengenalan SEO dan cara Memulainya dari MKZHackers. Silahkan membaca semua postingan dalam blog ini untuk lebih mengoptimasi SEO page blog anda.
Semoga Bermanfaat!

Baca Selengkapnya ....
Tips Trik SEO Traffic Blog support Rico Desrianto - Original design by Bamz | Copyright of MKZ-Hackers.

Follower